Penulis : Zulkarnain
|
Editor : Nurfadillah

BONTANG TRENNEWS – Sekelompok remaja yang kerap kumpul-kumpul dan begadang, dijalan kerapu RT 16 Kelurahan Tanjung Laut Indah, Kecamatan Bontang Selatan, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur, dikeluhkan warga. Pasalnya, sangat mengganggu warga yang hendak beristirahat akibat suara bising yang mereka timbulkan.

Bhabinkamtibmas Tanjung Laut Indah, Aiptu Mulyo menyampaikan curhat warga tersebut yang ia peroleh saat melaksanakan program jumat curhat di lingkungan Tanjung Laut Indah beberapa hari lalu.

“Iya, warga keluhkan terkait adanya gangguan kamtibmas seringnya anak remaja berkumpul hingga tengah malam yang menggangu istirahat warga sekitarnya,”ujarnya kepada media ini. Minggu (31/12/2023).

Mulyo menerangkan pentingnya peduli terhadap keamanan lingkungan dimulai dari lingkup terkecil dahulu.

Ia menyakinkan keluhan masyarakat tersebut akan ditindak lanjuti dengan melakukan patroli bersama FKPM dan akan menegur anak anak remaja yang berkumpul hingga tengah malam.

Selaku Bhabinkamtibmas, Aiptu Mulyo mengajak masyarakat untuk ikut berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayahnya dengan mengaktifkan pengamanan swakarsa dari kesadaran masyarakat atau siskamling. (as)